Anisa AE – Bulan Ramadan memang menjadi salah satu bulan yang ditunggu-tunggu. Selain di bulan ini banyak terdapat pahala dan juga keberkahan. Namun, dibulan ini juga banyak terdapat kegiatan yang jarang bisa ditemukan dibulan-bulan lainnya. Kegiatan apa sih itu? Nah, contohnya seperti kegiatan buka bersama, ngabuburit sama teman, dan masih banyak lagi kegiatan lainnya.
Nah, pastinya kamu nggak pingin melewatkan setiap momen itu kan? Maka dari itu kamu bisa mengabadikan momen tersebut menggunakan ponsel pintar yang bisa membuat kamu menjadi pusat perhatian. Mau tahu ponsel apa itu? Penasaran ya? Baca artikel ini sampai habis ya :D.
* Honor 8A
Salah satu ponsel yang bisa kamu gunakan dan bikin kamu menjadi pusat perhatian adalah ponsel Honor 8A. Ponsel yang satu ini mempunyai fitur yang standar pada kelasnya. Honor ini mempunyai chipset Media Tek Helio P35 dengan Ram 3 GB dan juga yang internal sebesar 32 GB. Untuk layar ponsel ini sendiri mempunyai ukuran 6,09 inci dan juga rasio aspek 19,5:9. Nah, buat kamu yang suka berfoto juga cocok menggunakan ponsel yang satu ini karena mempunyai 2 kamera.
Untuk kamera depannya sebesar 8 MP dan juga yang belakang 13 MP. Selain itu ponsel ini terdapat baterai dengan kapasitas 3.020 mAh dan juga kartu nano SIM yang berjumlah 2. Eits, tidak hanya it ya. Namun, juga ada satu slot micro SD. Nah, untuk memori internalnya sendiri bisa diperluas sendiri sampai dengan 512 GB.
* Honor 10 lite
Ponsel yang bisa menjadikan kamu menjadi pusat perhatian selanjutnya adalah ponsel Honor 10 lite. Ponsel satu ini mempunyai desain yang bisa membuat setiap orang yang melihatnya menjadi kagum. Eits, tapi kamu harus tahu bahwa bahan yang digunakan untuk membuat punggung ini adalah perpaduan yaitu antara bahan plastik dan juga logam.
Untuk kameranya sendiri juga beresolasi tinggi. Mau tahu tidak? Pastinya mau dong hehe. Nah, untuk kamera depannya yaitu 24 MP dan kamera belakang sebesar 13 MP. Eits, tidak hanya itu ya. Untuk kamera belakangnya juga ada kamera sekundernya yaitu sebesar 2 MP yang biasanya disebut dengan depth sensor.
Nah, kamera belakangnya ini juga bisa menangkap cahaya sebesar 50 % lebih banyak daripada Honor 10X. Nah, untuk memorinya sendiri sebesar RAM 4 GB dan juga internal 64 GB. Eits, memorinya juga bisa diperluas sampai dengan 512 GB lho. Ponsel ini mempunyai baterai yang mempunyai kapasitas 3.400 mAh. Selain itu, ponsel ini juga menggunakan Android 9 Pie berlapis antarmuka EMUI 9.
* Honor 8X
Selain 2 ponsel yang ada di atas masih ada satu ponsel lagi nih yang membuat kamu menjadi pusat perhatian. Ponsel apa sih itu? Nah, ponsel ini adalah Honor 8X. Ponsel ini secara global mempunyai 2 buah varian untuk kapasitas memorinya. Namun, ketika dijual di Indonesia hanya ada 1 varian saja. Untuk varian memorinya adalah sebesar RAM 4 GB dan juga memori internalnya 128 GB.
Eits, tidak hanya itu ya memori ini juga bisa diperbesar sampai dengan 400 GB. Nah, untuk kameranya sendiri ada 2 kamera. Kamera depan sebesar 16 MP dan juga kamera belakang sebesar 20 MP ditambah dengan 2 MP depth sensor. Untuk kapasitas baterainya adalah 3.750 mAh.
Honor sendiri merupakan smartphone murah namun dengan spesifikasi yang bagus. Nah, Honor ini juga mempunyai sebuah forum resmi lho yaitu Honor Club. Forum inilah yang biasanya sering membagikan hadiah. Eits, tidak hanya itu lho. Informasi seputar ponsel atau smartphone Honor juga lengkap ada di sana.
Bagaimana kamu ingin memiliki salah satu ponsel yang ada di atas tidak? Cocok banget tuh untuk menemani hari Ramadanmu. Bingung ya mau memilih yang mana karena semuanya juga bagus hehe. Nggak usah bingung deh, beli saja semuanya kalau mampu :D. Apa di sini sudah ada yang punya salah satu ponsel Honor di atas? Share pengalamanmu memakai ponselnya di kolom komentar ya ^^
Sumber berita : kompas
Jangan lupa tinggalkan komentar, follow blog, dan G+, ya? Kalo info ini bermanfaat buat kamu. Nanti akan langsung saya follback buat yang komentar langsung. Bisa juga follow twitter @anis_sa_ae dan FP Anisa AE biar dapat update info tiap hari ^^v