Anisa AE – Seorang remaja yang mengamuk ketika ditilang polisi ini menjadi viral. Pasalnya, video yang berdurasi 56 detik ini menunjukkan seorang pria dengan kaus putih yang dikenakan sedang membanting motornya karena tidak terima jika ditilang polisi.
Kejadian ini bermula di jalan Letnan Soetopo, Tanggerang Selatan, dekat Pasar Modern BSD. Seorang remaja yang diketahui mempunyai nama Adi Saputra (20 tahun) ini sedang mengendari motornya. Pria asal Lampung ini ditilang oleh Bripka Oky karena telah melakukan 4 pelanggaran sekaligus. “Pada mulanya, pelanggar tidak mau ditilang dengan segala macam alasannya dan sempat marah,” ungkap AKP Lalu Hedwin selaku Kasat Lantas Polres Tanggerang Selatan.
Baca juga : HEBOH! BAYI DIBUANG DI KEPANJEN
Hedwin juga menjelaskan saat itu AS alias Adi Saputra sedang berboncengan dengan seorang wanita yang ternyata adalah pacarnya. Dia didapati sedang melawan arah di jalan Letnan Soetopo, Serpong dari arah Santa Ursula menuju Intermark. Selain melawan arah keduanya juga tidak mengenakan helm. “Pada saat kita tanya pelanggar, pelanggar mengaku tidak memakai helm karena dekat,” jelas Hedwin.
Karena merasa tidak terima ditilang polisi, Adi melampiaskan kemarahannya dengan membanting dan juga merusak motornya. Pada video tersebut bodi sepeda motornya dicabut dan dibanting, tidak hanya itu bahkan sepeda motornya diangkat kemudian dibanting. Belum cukup juga dia melakukannya dia mengambil batu dan menghantam motor tersebut. Video ini langsung menjadi viral di media sosial. Warganet yang menonton video ini heran dan juga geli. Pasalnya, pengendara motor (AS) sudah jelas bersalah karena tidak mematuhi peraturan lalu lintas.
Namun, di sisi lain kerusakan yang dihasikan dari perbuatannya sendiri akan lebih besar dibandingkan dengan biaya yang dikeluarkan bila dia menerima tilang. Beruntungnya petugas di lapangan tidak ikut emosi melihat kelakuan sang pelanggar. Hingga saat ini motor tersebut ditahan sebagai barang bukti di Polres Tanggerang Selatan.
Baca juga : MENELISIK GOA DI PANGANDARAN ADA TEMUAN FOSIL MANUSIA PURBA
Karena perbuatannya sendiri, sekarang Adi harus menanggung semua kerugiannnya. Tidak lama setelah video itu menjadi viral, motor yang dirusak dikabarkan bukan milik Adi pribadi akan tetapi milik pacarnya. Hal ini diketahui dalam video tersebut terdapat teriakan wanita yang sedang bersama Adi. “Udah yang jangan, itu motor kesayangan aku,” teriak wanita yang ada di dalam video.
Pria yang dikabarkan kelahiran Lampung ini juga membakar Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK). Aksi Adi yang sedang membakar STNK ini terekam di dalam sebuah video yang viral di grup WhatsApp. Di dalam video itu, terlihat bahwa Adi sedang memegang STNK dan tentunya korek api pada tangan kanannya sambil merokok. “Katanya tadi nanya STNK, nih STNK,” kata Adi emosi sambil menyulutkan api dari gorek gas tersebut. Setelah korek api itu menyala, STNK yang dipegangnya pun langsung habis terbakar. Akan tetapi, hal itu masih belum jelas apakah itu STNK motor Honda Scoopy yang telah Adi rusak atau bukan.
Karena tidak diketahui juga posisi saat dia membakar STNK itu. “Kami tidak tahu, karena video tersebut belum jelas benar kebenaran dan validitasnya. Jadi, kami belum bisa memberikan komentar,” ujar AKP Lalu Hedwin selaku Kasat Lantas Tanggerang Selatan saat beliau dimintai konfirmasi tentang video itu.
Kejadian ini terekam dan sempat diunggah oleh akun Twitter @CakHum kemarin, Kamis (7/2/2019).
“Setelah unboxing motor pacarnya, si pria lalu meminta STNK motor pacarnya dan langsung membakarnya…
Sakit nih anak kayaknya, salah tapi enggak mau ditilang & malah semakin ngawur” ujar CakHum di salah satu Twitternya.
Setelah “Unboxing” motor pacarnya, si pria lalu meminta STNK motor pacarnya dan langsung membakarnya…Sakit nih anak kayaknya, salah tapi enggak mau ditilang & malah semakin ngawur.#JkwMentokDi5Persen pic.twitter.com/nIjmGAwENG— CAK KHUM (@CakKhum) February 7, 2019
Tidak lama setelah kejadian itu, sore hari sekitar pukul 16.30 WIB kemarin (7/2/2019). Grab Indonesia, sebuah perusahaan penyedia jasa transportasi online akan memberikan layanan secara gratis bagi perempuan yang ada di dalam video tersebut. Grab mengumumkan hal tersebut melalui akun Twitter resmi mereka, @GrabID. “Tolong kasih tahu ke mbaknya, kita bakal kasih gratis naik Grab selama sebulan. Please twitter, do your magic!,” tulis akun Twitter Grab tersebut. Layanan yang diberikan secara gratis oleh Grab kepada perempuan itu berupa layanan transportasi yaitu GrabTaxi, GrabCar dan juga GrabBike.
Tolong kasih tau ke mbaknya, kita bakal kasih gratis naik Grab selama sebulan. Please twitter, do your magic! https://t.co/As22umejI6— Grab Indonesia (@GrabID) February 7, 2019
Layanan yang diberikan secara gratis tersebut dibenarkan oleh Andre Sebastian selaku Public Relations Grab. “Betul mas, yang digratiskan layanan transportasi mas,” kata Andre. Twitter yang dikirimkan tersebut disambut heboh oleh warganet. Hingga jum’at tadi pagi sekitar pukul 09.09 WIB, unggahan tersebut telah di-retweet sebanyak 17.487 kali dan juga disukai oleh 6.285 pengguna Twitter.
Tak hanya itu, sikap Bripka Oky juga menuai banyak pujian. Pasalnya, petugas aparat yang bertugas di Satpas SIM Cilenggang itu tetap tenang. Dia terus menulis surat tilang yang beralaskan tangannya sendiri. Bahkan, sampai ketika motor yang dibanting Adi jatuh mendekati kakinya. Oky hanya memundurkan kakinya sedikit tanpa berpindah dari tempatnya. AKP Lalu Hedwin selaku Kasat Lantas Polres Tanggerang Selatan dan juga selaku pemimpin Oky mengapresiasi sikap cool bawahannya itu. Kemudian Lalu melaporkan hal tersebut ke Kapolres tentang sikap Oky yang tetap cool dan tidak terpancing amarah sang pelanggar.
Tidak hanya itu, Lalu juga mengajukan untuk pemberian penghargaan kepada Oky dan sedang menunggu tanggapan Kapolres.
“Saya apresiasi, saya apresiasi lah. Pak Kapolres juga sudah saya sampaikan laporannya, beliau juga mengapreasi,”
“Saya apresiasi, saya apresiasi lah. Pak Kapolres juga sudah saya sampaikan laporannya, beliau juga mengapreasi,”
“Kami sudah ajukan (pemberian penghargaan-red), ya semoga di-acc,” ujar Lalu ketika di Mapolres Tanggerang Selatan. Lalu juga mengatakan bahwa Oky telah menjalankan intruksinya agar tidak terpancing amarah ketika ada pengendara yang melanggar peraturan.Baca juga : 9 FILM YANG AKAN TAYANG BULAN FEBRUARI
Di lihat dari pantauan Kompas.com, Jum’at tadi sekitar 80% bodi sepeda motor dengan jenis Honda Scoopy dengan nomor B 6395 GLW sudah terlepas. Ketika dilihat dari sisi kanan dan juga kiri sepeda motor tersebut terlihat rangka besi dan kabel kelistrikan. Untuk yang dibagian belakang, nomor plat, lampu rem dan juga sein yang berada di kanan masih terpasang. Sedangkan lampu rem sebelah kiri terlihat hanya tersisa dudukan lampu yang tersambung dengan kabel yang berwarna hijau dan merah. Kerusakan bagian depan menjadi kerusakan yang terparah.
Pasalnya, yang tersisa hanyalah speedo meter dan lampu sein kanan dan kiri. Sayap kiri sepeda motor itu bahkan juga ikut hancur. Akan tetapi, sayap kanan yang merupakan tempat memasukkan kunci sepeda motor masih dalam kondisi utuh. Spakbor yang berada di depan motor berfungsi untuk menghalangi lumpur agar lumpur di jalanan, hanya tersisa kira-kira sejengkal tangan. Meski sepeda itu rusak parah ternyata sepeda motor itu masih bisa dihidupkan, kata seorang staf Lalu Lintas Polres Tanggerang.
Hingga saat ini aksi banting motor yang telah dilakukan Adi berbuntut panjang. Pasalnya, setelah kehilangan motor karena termakan emosinya sendiri.Saat ini Adi sudah ditangkap polisi. Tak hanya itu, saat ini dikabarkan polisi menyatakan bahwa motor Honda Scoopy yang dibanting oleh Adi tidak terdaftar alias bodong. Adi juga diamankan polisi sejak tadi pagi untuk mengetahui asal-usul motor yang dia banting. Saat ini Adi terancam pidana atas kepemilikan motor itu. “Kalau faktanya ada unsur 480 (Pasal 480 KUHP tentang penadahan barang hasil kejahatan), ya bisa kita jadikan tersangka,” ujar AKBP Ferdi Irawan selaku Kapolres Tanggerang Selatan.
All source pictures : Google
Jangan lupa tinggalkan komentar, follow blog, dan G+, ya? Kalo info ini bermanfaat buat kamu. Nanti akan langsung saya follback buat yang komentar langsung. Bisa juga follow twitter @anis_sa_ae dan FP Anisa AE biar dapat update info tiap hari ^^v
25 Comments. Leave new
Ya ampun ternyata itu motor pacarnya ya? Kok bisa sih dia seemosi itu, padahal dia ditilang kan karna emang salahnya sendiri.
Iya mbak, kasihan banget kan pacarnya.
Cowoknya nggak ikut punya motor tapi dia yang merusak hmm
kejadian yg amat parah ini. banyak kejanggalan di motor dn si pemakai. pacarnya langsung ngajak putus nggak yuh ya?
Iya mas bener banget.
Nggak tahu tuh, kalau aku ya langsung aku putusin aja haha
Udah ada di yutup video minta maaf si pelaku mbak, lucu bener :))
Haha iya mas saya juga sudah nonton. Si pelaku nangis dan minta maaf sama pak polisi 😀
Update terakhir ..aku baca malah jadi tersangka kan itu mba..kasus penadahan sepeda motor klo ga salah.
Iya mbak itu karena asal-usul sepeda motornya masih belum jelas
Sakit jiwa kali ya.. mendingan pak polisi nya yg di banting. Ini malah motor nya..
Haha sayang sekali ya sepedanya kan jadi rusak kalau dibanting-banting hehe
anak yang aneh tapi nyata yah kejadian itu….
Iya mas nyata
Wes kapok sekarang dia, dah masuk penjara karena ketauan motornya beli dari penadah. Emang enak wkwk
Haha iya mbak, siapa suruh melawan polisi kan jadi diusut sampai tuntas.
Geger banget yaaah dia. Anti mainstream. Unboxing motor di jalan
Haha iya mbak 😀
ini heboh x kemaren sumpah ….
sambungannya di ahirnya di tangkep terus minta maaf sama polisi kemaren aku liat
lucu pas wartwan yg ngeliput malah ngeledekin wkwkkwkwkw
Haha iya mas.
Pelakunya minta maaf sama mencium tangannya pak polisi sambil menangis
ini kebodohan yang menghibur seluruh rakyat indonesia, hahahha
tapi malah jadi merugikan diri sendiri yah mbak, motor gak punya lagi, diamankan polisi duhhh emosi sesaat jadi penyesalan seumur hidup deh
La iya itu mbak.
Karena dia terbawa emosi dan tidak bisa mengendalikan jadinya seperti itu
Saya agak menyesal waktu baca berita ini pertama kali, karena bawaaannya jadi kesel sendiri
Belagu banget sampe ngerusakin motor,gemesssss, jengkel
Hahaha. Iya sekarang jadi rugi sendiri dan masuk penjara sampai nangis-nangis.
motor pacarnya ya..gimana tanggapan orang tua pacarnya ya
Kabar terakhirnya sih ternyata itu motor bodong, nggak jelas asal-usulnya
Seharusnya intropeksi diri. Mengapa bisa ditilang, bukannya malah ngamuk.